05 November 2007

backup dan restore active directory windows server 2000/2003

lagi asyik chat di ym pake palringo sambil nungguin giliran service sang legenda, ada yg tanya cara backup active directory server windows 2003. hmm, pe-de aja cek di blog ini ... ga taunya belum pernah di post ! [maaf] begitu sempet cari2 di harddisk, ketemu justru copy-an dari millist windows-server-indo yg pernah posting pertanyaan serupa. ini dia, moga2 bisa bantu sang jolie juga temen2 lain yg mungkin masih perlu [sekalian buat saya kalo lagi di antah-berantah trus lupa lagi ... ] : ----------------------------------------------------------------------- Re: [Windows-Server-Indo] Tanya Backup Domain controller Win2K3 IMHO, ntbackup.exe yg sudah ada di Win2K/Win2k3 cukup buat backup active directory. Cara backup AD adalah masuk ke ntbackup, backup system state-nya. Utk Restore, mesti di Directory Service Restore Mode. Caranya ketika Server di Start, tekan F8, pilih Directory Service Restore Mode. Disana akan ditanyakan password Restore Mode-nya. ntbackup dapat jg melakukan schedule backup. http://support.microsoft.com/kb/240363 http://technet2.microsoft.com/WindowsServer/en/library/042e7616-4b5d-4c4f-afb7-59fdb89b218a1033.mspx?mfr=true http://technet2.microsoft.com/WindowsServer/en/library/7803d7f2-390c-42fe-9171-c825c4b116681033.mspx?mfr=true source: http://tech.groups.yahoo.com/group/Windows-Server-Indonesia/message/1876 ---------------------------------------------------------------------------------- jadi inget dulu, di salah satu kantor cabang pernah ngalamin harddisk server yang dipakai sebagai primary domain controller-nya rusak! [masih] untung ... sang jagoan yang standby di sana hafal semua user dan memang hanya 80-an pc client lah satu officenya. re-configure ad dilakukan secara manual termasuk create lagi semua user, group, policy dan semua pc client di disjoint kemudian join lagi ke domain. kebayangkan kan kalo mesti lakukan langkah tersebut pada sebuah domain dengan jumlah client 500! demi asyiknya restore ke hardisk baru bila mengalami hal diatas, so ... setelah kejadian itu, cari di paman google soal cara2 nya backup atau restore active directory windows ... ketemu dan langsung create backup disk di server kantor juga semua temen2 support yg jagain kantor2 lain ... sebenernya file notepad itu tuh yg dicari utk di post disini, tapi blom ketemu ... nanti kalo udah ketemu di post sebagai lanjutan nya semoga membantu.

2 comments:

Anonymous said...

Om..terima kasih TIPS2nya..

awpermana said...

sama2
senang bisa bermanfaat :)